Doakan Jokowi Menang Pilpres, Said Aqil Bantah Dirinya Berkampanye

Redaksi Redaksi
Doakan Jokowi Menang Pilpres, Said Aqil Bantah Dirinya Berkampanye
(Doc. Net)
Ketua Umum PBNU, KH Said Aqil Siradj

JAKARTA - Ketua Umum PBNU, KH Said Aqil Siradj membantah bahwa dirinya berkampanye saat mendoakan Joko Widodo kembali menang di Pilpres 2019 saat dia sedang memberikan pengarahan dalam acara hari lahir ke-93 Nahdlatul Ulama (NU).

"Alhamdulillah bangsa Indonesia ini mempunyai struktur sosial yang jelas sebagai cyrcle grupping sosial, ada NU, ada Muhammadiyah, ada lain-lain. Bayangkan di Timur Tengah tidak ada, yang ada hanya suku, partai politik, dan kalau di Afrika Utara terikat, yang merupakan struktur sosial tapi kurang mampu menjaga pesan persatuan mereka," ujar Said Aqil dalam sambutannya, di Plenary Hall, JCC Senayan, Jakarta, Kamis, (31/01/2019).

Menurut dia, organisasi keagamaan seperti NU dan Muhammadiyah memiliki peran penting dalam rangka menjaga keutuhan bangsa dan menyelesaikan konflik sosial yang terjadi dalam kehidupan masyarakat.

"Oleh karena itu, ketika terjadi konflik perang saudara, sulit untuk disatukan kembali. Pernah terjadi di Irak, salat jumat bersama, keluar dari salat jumat, perang lempar bom. Siapa pelakunya bom itu? Untuk apa melakukan bom? Apa tujuannya sudah tidak jelas. Ahamdulillah kita mempunyai struktur sosial yang jelas yang andil sangat besar dalam membangun kekuatan civil society," ucapnya.

Dalam kesempatan itu, Said Aqil mengajak para kadernya agar mendoakan Jokowi kembali menang Pilpres.

"Dan kita semua yang ada di sini Pak Presiden, bukan kampanye, bukan, semuanya mendoakan, mendoakan boleh kan, mudah-mudahkan Bapak Ir H Jokowi diberikan kekuatan lahir batin oleh Allah, diberi petunjuk oleh Allah sehingga mendapatkan kemenangan dan kesukseskan, ini mendoakan, bukan kampanye," sambung Said Aqil.

Harlah ke-93 NU ini dihadiri oleh Presiden Jokowi. Selain Jokowi, Menpora Imam Nahrawi, Ketum PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa, hingga Yenny Wahid.

(jarrak.id)


Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini