SIAK, riaueditor.com - Gedung Baru Layanan Perpustakaan Kabupaten Siak diresmikan langsung oleh Kepala Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI yang diwakili oleh Deputi Bidang Pengembangan dan Sumberdaya Perpustakaan Dr Adin Bondar M. Si, yang dibuktikan dengan penanda tangan prasasti dan pemotongan pita.
Acara ini didampingi oleh Wakil bupati Siak H. Husni Merza .BBA. MM, Sekda Siak Drs H Arfan Usman MP.d dan Kadis Perpustakaan Kabupaten Siak Hj Salmiah Safitri M. Pd. Senin (12/8/24).
Turut hadir Kapolres Siak diwakili oleh Kapolsek Siak Kompol Ali Azar S.Sos ,Dandim Siak 0322 / Siak Pasi Pers Kodim Siak Kapten Inf Edison Ginting ,Kajari Siak diwakili oleh Jaksa Fungsional Faisal Zafir SH.,Kadis Perpustakaan Kearsipan Provinsi Riau Hj. Mimi Juliati Endar Nasir MM, Kadis Perpustakaan Kearsipan Siak Hj. Salmiah Safitri M. Pd, para Pimpinan OPD Kabupaten Siak, guru dan siswa-siswi.
Sebelum memberikan Sambutan Deputi Adin Bondar melakukan Penyerahan bantuan secara simbolis bahan bacaan bermutu Untuk Perpustakaan Umum/Desa/Kelurahan dan Taman Bacaan Masyarakat dalam Penguatan literasi Masyarakat Tahun 2024 Program TPBIS dari Perpustakaan Nasional kepada 29 Perpustakaan Kampung di Kabupaten Siak (simbolis & perpustakaan kampung Pemberian Cindera Mata.
Mengawali sambutannya, Deputi bidang pengembangan Sumberdaya Perpustaksan Dr. Adin Bondar M. Si Perpustakaan Nasional RI menyampaikan bahwa Perpustakaan Nasional RI datang ke daerah bukan untuk mengajari ikan berenang atau melatih burung terbang, tetapi Perpustakaan Nasional mempunyai tanggungjawab yang besar, yaitu membangun sinergitas untuk mensiasati keterbatasan anggaran.
Adin Bondar juga menyampaikan selamat kepada Bupati dan wakil Bupati Siak bahwa saat ini Kabupaten Siak telah memiliki senjata untuk memerangi kebodohan.
"Senjata tersebut berupa Gedung Layanan Perpustakaan Daerah Kabupaten Siak Kedepan diharapkan literasi di Kabupaten Siak semakin meningkat, tingkat kebodohan dan kemiskinan semakin menurun bahkan tidak ada lagi," katanya.
Disampaikan dia bahwa pada tahun 2024 ini Perpustakaan Nasional RI telah menganggarkan DAK untuk sarana prasanara gedung, "Dan semoga kabupaten Siak akan mendapatkannya kembali," ujarnya.
Bondar menlanjutkan bahwa menyampaikan salah satu urusan wajib yang harus dilaksanakan oleh pemerintah Kabupaten, sebagaimana yang diamanahkan dalam Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 tentang perpustakaan, pemerintah kabupaten menjamin penyelenggaraan dan pengembangan perpustakaan di daerah.
"Serta Menjamin ketersediaan layanan perpustakaan secara merata dan menggalakkan promosi gemar membaca dengan memanfaatkan perpustakaan, untuk itu dengan hadirnya perpustakaan ini diharapkan literasi masyarakat dapat semakin meningkat.
"Apabila pengetahuan masyarakat meningkat tentu akan timbul keinginan dan upaya untuk meningkatkan kesejahteraan keluarganya, kondisi inilah sedang kita coba bangun,” imbuhnya,
Sementara itu wakil Bupati Siak Husni Merza BBA. MM menyampaikan Atas nama Pemerintah Kabupaten Siak mengucapan terimakasih kasih kepada Pusnas RI yang telah memberikan bantuan pembagunan Gedung pelayanan pepustakaan yang begitu besar dan megah. dan kami juga dari pemerintah Kabupaten Siak sudah memberikan bebagai macam kebutuhan dipusip Siak, terutama moubiler dan peralatan lainnya.
Ke depan kami juga akan mendukung peeningkatkan sarana pembuatan taman Dan kebutuhan Dipusip Siak diharapkan dengan pasilitas yang di lengkapi dapat lebih nyaman untuk anak anak didik menimba ilmu di perpustakaan ini. Ujar Husni
Tak hanya itu, Husni berharap purpustakaan Siak mempunyai daya saing dengan Perpustakaan lain yang tampil beda dan lebih dari yang lainnya. "
Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Siak Hj Salmiah Safitri M.Pd dalam laporannya menyampaikan, secara pribadi dan atas nama pemerintah kabupaten Siak juga mengucapkan terimakasih kasih kepada Perpusnas RI yang telah memberikan bantuan pembangunan gedung pelayanan Perpustakaan serta memberikan bantuan buku dan komputer kepada 29 Perpustakaan kampung.
Salmiah menyampaikan rasa bangga dengan adanya gedung layanan fasilitas perpustakaan kabupaten Siak diharapkan dapat dimanfaatkan maksimal oleh masyarakat.
"Hari ini kita punya gedung baru dan diharapkan dapat dimanfaatkan maksimal oleh masyarakat. Seperti disampaikan oleh Deouti Perpusnas RI, bahwa literasi itu sangat penting untuk meningkatkan sumber daya manusia," katanya.
Menurutnya, dengan literasi sumber daya manusia dapat meningkat dan menumbuhkan ide-ide kreatif untuk menciptakan suatu inovasi. “Dari banyaknya literasi dan membaca kita harapkan masyarakat ini muncul ide kreatif untuk berinovasi dengan memanfaatkan kekayaan yang ada di setiap Desa dan Kelurahan,” pungkasnya.
Tak hanya itu Salmiah menyebutkan kita Sudah melakukan MoU dengan Disdik untuk sama-sama melakukan komitmen dalam meningkatkan minat baca anak didik.
Kita juga sudah mendisaint yang lengkap untuknoekayan indoor dan outdoor seperti adanya pustakaan taman, kafe kekinian hal ini semua bertujuan untuk mendukung minat anak anak kita.
Salmiah menambahkan selama ini kami dari Perpustakaan Siak telah melakukan kampanye membaca sampai ke sekolah sekolah dan ke kampung kampung, "Dengan sosialisasi dan penggunaan Pusling, dan TPBIS karena melalui kegiatan kampanye membaca ini diharapkan dapat meningkatnya minat baca dikalangan masyarakat Siak sebagai upaya kita bersama dalam mendorong masyarakat terkhusus generasi muda agar lebih terbuka terhadap hal-hal yang mendidik dan membangun,” tutupnya.(*)