Riau Siap Ditunjuk Sebagai Embarkasi Haji Antara Tahun 2017

Redaksi Redaksi
Riau Siap Ditunjuk Sebagai Embarkasi Haji Antara Tahun 2017
riaueditor.com
Riau Siap Ditunjuk Sebagai Embarkasi Haji Antara Tahun 2017

PEKANBARU, riaueditor.com - Pemerintah provinsi Riau telah siap untuk diverifikasi sebagai embarkasi haji antara tahun 2017 dan embarkasi debarkasi induk tahun 2018. Persiapan teknis yang dilakukan pemprov Riau diantaranya dibidang perhubungan, asrama penginapan jamaah, transportasi, kesehatan dan imigrasi.

Hal tersebut dikatakan Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman pada saat menghadiri acara peresmian pembukaan (soft opening) Sadira Plaza dan Tangram Hotel yang berlokasi di jalan Riau Pekanbaru, jumat (10/6/2016).

"Insya Allah untuk tahun 2017 Riau sudah resmi sebagai embarkasi haji antara. Dalam waktu dekat menteri Agama RI beserta tim teknis dari pusat akan melakukan kunjungan ke Pekanbaru untuk melihat sekaligus melakukan verifikasi," kata Gubernur Riau (Gubri).

Gubri menjelaskan para Jemaah Calon Haji (JCH) Riau sudah bisa terbang dari bandara Internasional Sultan Syarif Kasim (SSK) II lalu transit saja di Batam dan langsung terbang ke Arab Saudi tidak harus menginap lagi di Batam.

Masih kata Gubri, hal ini akan sangat membantu pemerintah kabupaten/kota di Riau dalam upaya memberikan pelayanan kepada JCH.

"Selama ini pemerintah kabupaten kota harus mengalokasikan anggaran biaya penerbangan jemaah calon hajinya dari Pekanbaru ke Batam, dengan adanya embarkasi haji antara di Pekanbaru akan menghemat biaya jemaah calon haji," ujar Gubri.

Beberapa waktu sebelumnya Kamis sore (9/6), Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman telah bertemu Menteri Perhubungan (Menhub) RI Ignatius Jonan di Jakarta. Pertemuan itu merupakan salah satu upaya Riau mendorong terwujudnya Bandara SSK II Pekanbaru menjadi embarkasi haji.

Gubri menjelaskan, panjang landasan (Runway) udara Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru 2.600 meter, yang bisa digunakan saat ini hanya 2.240 meter, hal ini disebabkan karena belum dilakukannya pergeseran instrument landing system (ILS) atas penambahan landasan sepanjang 2.600 meter.

"Dengan Landasan 2.600 meter bandara SSK II Pekanbaru sudah seperti Bandara Adi Sumarmo Solo,  dan mampu mendaratkan Airbus A330. Infrastruktur bandara sepenuhnya sudah siap. Dan saya sudah mengusulkan ke Menhub agar panjang landasannya ditambah lagi menjadi 3.000 meter," ujar Andi Rachman.

Untuk diketahui jumlah Jemaah Calon Haji (JCH) Riau merupakan yang terbanyak di embarkasi Batam, mencapai 70 persen dari total keseluruhan.

Dengan telah ditunjuknya Riau sebagai embarkasi haji antara, hal ini sangat mempengaruhi anggaran JCH dari kabupaten/kota di provinsi Riau. Dan pada tahun 2018 baru menjadi embarkasi haji full. (hru/rls/bot)


Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini