Satgas Covid-19 Bubarkan Antrian Ojol dan Segel McDonalds Pekanbaru

Redaksi Redaksi
Satgas Covid-19 Bubarkan Antrian Ojol dan Segel McDonalds Pekanbaru
riaueditor

PEKANBARU, riaueditor.com - Restoran cepat saji McDonalds Jalan Sudirman Kota Pekanbaru, Riau, disegel tim gabungan Satgas Covid-19 Pekanbaru, Rabu (9/6/2021) siang. 


Penyegelan dilakukan akibat terjadinya kerumunan antrian ojek online, setelah restoran cepat saji tersebut membuat promo dari peluncuran produk terbaru BTS Meal antara Mc Donalds dengan group Boyband Korea kenamaan, Bangtan Boys yang bisa dipesan melalui aplikasi pemesanan online. 


Tim Satgas Covid-19 Kota Pekanbaru dari Satpol PP dan Polresta Pekanbaru serta TNI yang mengetahui hal tersebut langsung bergerak cepat mendatangi lokasi untuk membubarkan kerumunan para ojol tersebut.


Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mukmin Wijaya menuturkan, kerumuman antrean ojol itu terjadi akibat pihak restoran cepat saji membuat promo murah sehingga masyarakat membeli makanan dan memesannya melalui ojek online.


"Kita langsung bubarkan kerumunan ojek online yang memesan makanan itu agar tak terjadi klaster baru Covid-19," ujar Nandang. 


Selain membubarkan kerumunan, masih kata Nandang, Satpol PP Kota Pekanbaru juga melakukan penyegelan sementara terhadap restoran cepat saji Mc Donalds. 


Atas berbagai pertimbangan dilakukan penyegelan operasional gerai makanan cepat saji tersebut untuk sementara waktu. 


"Jika terulang kembali, maka tidak menutup kemungkinan pencabutan izin usaha dan sanksi denda karena mereka tidak patuh terhadap himbauan pemerintah," tegas Nandang. (D2)







Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini