Sandiaga Uno Resmikan Gerai Sentra Budaya dan Ekraf Melayu Riau secara Virtual

Redaksi Redaksi
Sandiaga Uno Resmikan Gerai Sentra Budaya dan Ekraf Melayu Riau secara Virtual
youtube

PEKANBARU - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Uno resmi membuka Gerai Sentra Budaya dan Ekonomi Kreatif (Ekraf) secara virtual di Balai Adat LAM Riau, Sabtu (3/7/2021).

"InsyaAllah Gerai Sentra Budaya dan Ekraf Melayu Riau ini akan menjadi penyemangat kita membangkitkan optimisme ditengah Pandemi dan tantangan ekonomi," kata Menparekraf.

"Oleh karena itu saya apresiasi kepada Lembaga Adat Melayu Riau, SKK Migas, Chevron Pacific Indonesia, Pemprov Riau, serta seluruh stake holder yang hari ini sudah menyelesaikan Gerai Sentra Budaya dan Ekonomi Kreatif Melayu Riau ini," katanya lagi.

Menparekraf RI, Sandiaga Uno

Menparekraf menjelaskan, sektor Parekraf memiliki potensi besar, dan memiliki bonus demografi anak-anak muda, milenial dan Riau juga punya keragaman budaya, kekayaan seni, dan tentunya sektor ekonomi kreatif yang sangat berpotensi.


Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini