Tundukkan Persiraja Banda Aceh 1:0, PSPS Kunci Posisi Runner Up

Redaksi Redaksi
Tundukkan Persiraja Banda Aceh 1:0, PSPS Kunci Posisi Runner Up
Selebrasi Noriki Akada usai membobol gawang Persiraja Banda Aceh pada menit ke 73.(Foto: Instagram @PSPS Riau)

PEKANBARU- PSPS Pekanbaru bermain solid membungkam Persiraja Banda Aceh dengan skor tipis 1-0 dalam laga babak delapan besar grup X di Stadion Kaharuddin Nasution Rumbai Pekanbaru, Selasa (11/2/2025) malam.

Kemenangan ini sekaligus mengunci posisi Askar Bertuah, julukan PSPS Pekanbaru di posisi runner up Grup X babak delapan besar. Artinya peluang PSPS semakin besar menuju promosi ke Liga 1.

Laga antara PSPS Pekanbaru vs Persiraja Banda Aceh berlangsung dengan tensi tinggi. Masing-masing tim berambisi untuk mendapatkan poin penuh tersebut. hingga situasi sempat memanas.

Pada babak pertama tidak ada gol yang tercipta. Beberapa serangan yang dibangun Laskar Rencong, julukan Persiraja Banda Aceh pun sempat membahayakan gawang PSPS. Serangan yang dilancarkan Persiraja masih mampu diredam penjaga gawang PSPS.

Memasuki babak kedua, akhirnya PSPS Pekanbaru berhasil memecah kebuntuan lewat gol yang diciptakan oleh pemain asing PSPS Noriki Akada pada menit ke 73.

Noriki Akada yang mendapatkan umpan lewat tendangan bebas Fardan Harahap berhasil mencetak gol lewat tandukannya. Skor 1-0 untuk keunggulan PSPS Pekanbaru.

Bahkan serangan yang dibangun Persiraja pun mengakibatkan penjaga gawang PSPS Erlangga harus mendapatkan kartu merah oleh wasit setelah melakukan pelanggaran dan tindakan yang tidak sportif.

Keluarnya Erlangga, membuat PSPS bermain dengan 10 pemain. Aji Santoso yang kehilangan penjaga gawangnya pun terpaksa mengeluarkan Fardan Harahap dan memasukkan Rudi N Rajak sebagai penjaga gawang.

Persiraja yang unggul jumlah pemain pun tak luput untuk memanfaatkan momen. PSPS yang kekurangan pemain pun terus digempur Persiraja. Sayangnya, serangan yang dilancarkan Persiraja hingga waktu tambahan berakhir, tak kunjung membuahkan hasil.

Skor 1-0, gol tunggal Noriki pun kembali membawa kemenangan bagi PSPS atas Persiraja. Skor 1-0 pun bertahan hingga peluit akhir dibunyikan wasit dan kemenangan untuk PSPS Pekanbaru. Kemenangan itu sekaligus mengunci PSPS minimal sebagai Runner-up Grup X.

Pelatih PSPS Aji Santoso mengucapkan terima kasih kepada para pemainnya yang berhasil memenangkan pertandingan melawan Persiraja. Dikatakannya, permainan anak asuhnya di lapangan cukup solid.

Hal itu tidak terlepas dari peran pemain seniornya Maman Abdul Rahman yang mampu menahan gempuran serangan Persiraja dibarisan pertahanan.

"Alhamdulillah, kami mengunci runner up. Anak-anak cukup solid di lapangan. Maman berhasil menggalang para pemain belakang," ujar Aji Santoso.

Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini