Bagus Kahfi punya kesempatan untuk bersaing di level elite kompetisi Eropa. (ANTARA FOTO/Zabur Karuru)Jumlah itu juga ditaksir jauh lebih tinggi dari nominal gaji pemain seusia Bagus di Indonesia. Baik yang tampil di kompetisi Elite Pro Academy maupun di kompetisi profesional Liga 1.
Tak bisa dipungkiri, tergabung di klub Liga Belanda bisa meningkatkan karier Bagus. Popularitasnya bisa menanjak dan dilirik klub-klub besar Eropa jika ia benar-benar bisa menembus tim utama dan gemilang di FC Utrecht.
Bagus dipastikan bakal membela Utrecht setelah Barito Putera resmi memberikan izin melalui CEO, Hasnuryadi Sulaiman, di awal Desember.
"Bapak Hasnur yang saya hormati terima kasih atas dukungannya saya mohon doa dan dukungannya untuk bermain di luar negeri. Semoga saya bisa membanggakan nama Indonesia," ucap Bagus dalam video bersama Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dan Hasnuryadi, Rabu (2/12).
Bagus juga berjanji untuk tidak menolak panggilan Timnas Indonesia U-19 selama ia berkarier di Belanda bersama FC Utrecht.
"Ketika ada panggilan timnas saya tidak akan menolak dan akan memberikan 100 persen untuk bangsa ini," ucapnya.
(sumber: CNNIndonesia.com)