Lurah Kampung Dalam Imbau Warga Untuk Mencoblos

Redaksi Redaksi
Lurah Kampung Dalam Imbau Warga Untuk Mencoblos
SIAK, riaueditor.com- Bersempena dengan pemilihan umum anggota legislatif yang akan berlangsung dua hari lagi, Lurah Kampung Dalam Fuad Alsagaf,SH, MH menghimbau warganya menggunakan hak pilih dengan mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang sudah ditentukan untuk mencoblos.

Himbauan Lurah Kampung Dalam ini tertuang dalam surat No: Trantib-KPD/285. Warga dapat mencoblos dengan membawa undangan memilih atau tanda pengenal lainnya seperti KTP mau pun KK.

Penyampaian yang sama juga disampaikan oleh Ketua Lembaga Adat Melayu Kecamatan Siak Muhammad Yatim. Kata Ketua LAM Kecamatan Siak yang akrab disapa Amat, iminta kepada masyarakat Kecamata Siak pada pemilu nanti, datang memilih.

"Gunakan hak suara kita dengan sebaik-baiknya, pilih orang-orang yang selalu membela kepentingan masyarakat, bukan golongan dan pribadi atau
mencari keuntungan semata," ujar Amat.(adi)

Tag:

Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini