Rem Blong, Mobil Elpiji Adu Kambing dengan Avanza

Redaksi Redaksi
Rem Blong, Mobil Elpiji Adu Kambing dengan Avanza
fin/riaueditor.com
Mobil elpiji yang terlibat kecelakaan, Jumat (16/03/18).

PEKANBARU, riaueditor.com - Berupaya menghindari pejalan kaki di sisi kiri jalan, mobil elpiji BM 8942 FM menabrak Avanza BM 9044 LS. Kendati tak ada korban jiwa namun tiga kendaraan yang terlibat dalam peristiwa itu mengalami rusak parah.

"Iya benar memang ada tiga kendaraan yang terlibat dalam peristiwa ini. Ketiganya yakni, mobil elpiji, colt diesel dari arah Dumai ke Pekanbaru dan Avanza dari arah Kota ke arah Simpang Bingung," ujar salah satu petugas Satlantas Polresta Pekanbaru Brigadir Rian saat ditemui di persimpangan Jalan Siak II - Jalan Damai, Jumat (16/03/18).

Menurut penuturan supir elpiji Feri (41), tabrakan adu kambing yang melibatkan kendaraan yang dikemudikannya itu akibat rem blong.

"Sudah dicek sebelum berangkat, namun naas ketika mobil yang saya kemudikan mau berhenti karena kendaraan ramai, mendadak mobil yang saya kemudikan rem blong. Dan terjadilah tabrakan itu. Kalau saya banting ke kiri orang ramai. Sehingga tabrakan tak bisa saya elakkan," ujar Feri.

Sementara berdasarkan olah TKP petugas Satlantas Polresta Pekanbaru, Rian didampingi Briptu Randi, tiga kendaraan yang terlibat tabrakan diupayakan diselesaikan secara kekeluargaan.

Sedangkan data yang dihimpun di TKP, mobil elpiji hancur bagian depan, colt diesel bak sebelah kanan rusak dan Avanza body samping kanan penyot. 

Informasi terakhir, kedua belah pihak yang terlibat kecelakaan tengah melakukan perundingan. (fin)


Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini