Turis Tertipu, Bayar Rp2 Juta Naik Becak Kurang dari 1 Km

Redaksi Redaksi
Turis Tertipu, Bayar Rp2 Juta Naik Becak Kurang dari 1 Km
Foto: Dailymail
Seorang turis tertipu saat naik becak di New York
NASIB sial dialami seorang turis saat merayakan Tahun Baru di New York, Amerika Serikat. Dia harus membayar Rp2 juta ketika menaiki sebuah becak pada malam Tahun Baru.
 
Ken Smith, seorang pekerja kemanusiaan, sedang berlibur di New York bersama istri dan anaknya. Dia diharuskan membayar dengan jumlah uang tidak sedikit saat malam Tahun Baru. Smith pun merasa ditipu.
 
Ketika itu, tukang becak menawarkan dirinya untuk mengantar jalan-jalan dengan becaknya. Saat itu, Smith hanya melakukan perjalanan sejauh 0,8 kilometer di Midtown.
 
"Saya merasa seperti dirampok. Kami melihat dan tahu sebagian besar penipuan di seluruh planet ini. Sayangnya, kami menjadi korban," kata Smith ketika melaporkan kejadian tersebut ke saluran 311, seperti dikutip Dailymail, Minggu (4/2/2015).
 
Namun, ini bukanlah kejadian pertama wisatawan ditipu oleh tukang becak. Pada Juni 2013, sepasang wisatawan Jepang dilaporkan harus membayar Rp9 juta untuk naik becak dari Midtown ke Greenwich Village yang menghabiskan waktu 20 menit. Pengendara becak itu menggunakan aplikasi ponsel Square untuk mengambil tarif.
 
Kasus penipuan terhadap wisatawan Jepang tersebut menjadi masalah besar di New York hingga mendorong dikeluarkannya peraturan baru terkait tarif. Wisatawan lain mengatakan bahwa untuk harga yang sama, mereka bisa saja menggunakan uang itu untuk naik helikopter dibanding naik becak.


(ftr/okezone)

Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini