PMI Asal Rohil Tewas Gantung Diri di Malaysia

Redaksi Redaksi
PMI Asal Rohil Tewas Gantung Diri di Malaysia
Ilustrasi.(Int)

PEKANBARU - Seorang wanita muda Pekerja Migran Indonesia (PMI) meninggal dunia di Malaysia. Wanita bernama Juliana Dewi (24) tewas dengan cara gantung diri pada Jumat (07/03/2025).

Kepala Balai Pelayanan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Riau, Fanny Wahyu Kurniawan mengatakan, korban merupakan warga asal Kelurahan Rantau Panjang Kanan, Kecamatan Kubu, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau.

“Kami mendapat info dari kementerian bahwa ada seorang PMI wanita yang meninggal dunia di Malaysia. Korban meninggal dunia karena hanging atau gantung diri di rumah majikannya,” kata Fanny, Selasa (11/03/2025).

Perihal bunuh diri ini diperkuat hasil autopsi yang dikeluarkan pihak rumah sakit setempat.

“Otopsi jenazah dilakukan di Hospital AL Sultan Abdullah UITM, Puncak Alam, Selangor, Malaysia. Dugaan kuat penyebab meninggalnya karena hanging atau gantung diri,” tandasnya.

Hingga saat ini belum diketahui secara pasti apa penyebab Juliana Dewi nekat menghabisi nyawanya. BP3MI Riau masih melakukan koordinasi dengan Kementerian Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (KP2MI) dan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kuala Lumpur, Malaysia.

“Penyebab pasti korban nekat menghabisi nyawanya masih dalam penyelidikan pihak berwenang,” pungkasnya.

Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini