TMMD Ke 105 Kodim 0316/KPR, Babinsa Koramil 14/Kepenuhan Beri Materi Bela Negara Kepada Pelajar SMKN 1 Kepenuhan

Redaksi Redaksi
TMMD Ke 105 Kodim 0316/KPR, Babinsa Koramil 14/Kepenuhan Beri Materi Bela Negara Kepada Pelajar SMKN 1 Kepenuhan
riaueditor

KEPENUHAN, riaueditor.com - Memasuki tahun ajaran baru, SMK Negeri 1 Kepenuhan melaksanakan kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) bagi siswa baru tahun ajaran 2019/2020. Dimana salah satu kegiatannya adalah memberikan materi Bela Negara.


Pemberian materi bela negara disampaikan oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) Serma Asrin, yang bertempat di halaman SMKN 1 Kepenuhan Desa Kepenuhan Raya, Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau. 


"Berawal dari banyaknya permintaan kepada Koramil untuk menjadi pendamping pelajar SLTP dan SLTA pada masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) di wilayah Kecamatan Kepenuhan , maka Danramil 14/Kepenuhan mengerahkan para Babinsa untuk memberikan materi Wasbang, Bahaya Narkoba, Bela Negara termasuk Peraturan Baris-Berbaris (PBB)," kata Serma Asrin.


Serma Asrin menjelaskan, bahwa membela negara adalah merupakan suatu kecintaan kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam kelangsungan hidup warga dan negara.


"Materi Bela Negara tersebut agar para siswa-siswi memahami dan mengerti tentang apa itu Bela Negara, sehingga mereka akan timbul tekad untuk Mencintai Tanah Air, Bangsa dan Negara Indonesia dengan berpegang Pancasila sebagai Falsafah Idiologi dan Dasar negara Indonesia," jelas Serma Asrin 


Ia menambahkan, adapun tujuan dari kegiatan ini untuk membentuk karakter pelajar yang berdisiplin tinggi, setia, berbakti dan menjunjung tinggi nilai luhur bangsa agar senantiasa tetap menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.


Selain memberikan materi Bela Negara Serma Asrin juga melatih siswa siswi baru dalam baris berbaris. (***)


Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini