Prajurit Koramil 01/Rengat Pendampingan Taman Padi Serentak Di Desa Redang

Redaksi Redaksi
Prajurit Koramil 01/Rengat Pendampingan Taman Padi Serentak Di Desa Redang
penrem031/wirabima

RENGAT, riaueditor.com - Kamis (15/6/2017), Babinsa Koramil 01/Rengat melaksanakan pendampingan penanaman padi bersama seluas 3 Ha milik kelompk tani  Mekar Jaya Desa Redang Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Inhu.

"Dengan adanya penanaman padi serentak ini, kita sangat berharap agar masyarakat di Desa Redang turut membantu dalam penanaman padi ini. Kegiatan ini merupakan program pemerintah sehingga kami selaku TNI turut membantu masyarakat petani untuk mendukung mereka, ujar Danramil 01/Rengat Kapten Inf Kadarisman.

Danramil 01/Rengat Kapten Inf Kadarisman mengatakan, selaku pendamping diperbantukan Dinas Pertanian Kab. Inhu melakukan penanaman padi perdana secara serentak. 

Kegiatan penanaman padi serentak ini dilakukan di beberapa desa di Kec. Rengat Barat. Semua bibit dan peralatan lain disediakan pemerintah, sehingga masyarakat yang punya lahan padi tak kesulitan ikut penanaman perdana tersebut.

Babinsa Pendamping Serda Aminuddin  mengatakan  kegiatan ini juga dimaksudkan untuk memberi support kepada masyarakat agar lahan sawah yang ada di desa terus dijaga. Sehingga kebutuhan padi di wilayah Kec. Rengat Barat bisa terus ditingkatkan. 

“Seperti yang kita ketahui bahwa banyak anak muda yang tidak tertarik bekerja di sawah. Hal ini membuat beberapa lahan persawahan di desa/kampung menjadi tak terurus lagi. Untuk itu, dengan adanya kegiatan seperti ini bisa memancing warga pedesaan mau tetap melakukan penanaman padi dan tetap menjaga persawaan.

Yahya (49 tahun) salah satu petani yang lahannya dijadikan lokasi pendampingan menyampaikan terima kasih adanya peran serta TNI dalam pendampingan seperti ini. 

Sebelumnya, kata Yahya, PPL jarang sekali memberikan pendampingan karena jumlah mereka terbatas. Dengan adanya keterlibatan TNI melalui Babinsa tentunya memberikan motivasi tersendiri, karena Babinsa pun tentunya sudah mendapatkan pembekalan dari Dinas Pertanian.(penrem031/wirabima)


Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini