Hebat, Media Sosial Pusinfo Kwarcab Meranti Raih Peringkat 3 di Kwarda Riau

Redaksi Redaksi
Hebat, Media Sosial Pusinfo Kwarcab Meranti Raih Peringkat 3 di Kwarda Riau
riaueditor.com/bom

KEP.MERANTI, riaueditor.com - Media Sosial Pusinfo Kwarcab 0412 Kepulauan Meranti meraih Peringkat 3 Kwarda se Riau pada lomba kehumasan Kwarda Riau kategori media sosial.

Penyerahan hadiah langsung diterima perwakilan Ketua Dewan Kerja Cabang Anisa yang serahkan langsung oleh Pengurus Kwarda Riau Pekanbaru.

"Alhamdulilah hari ini Pusinfo Kwarcab Kepulauan Meranti menerima penghargaan lomba kehumasan Kwarda se Riau kategori media sosial Kwarcab," kata Ketua DKC Anisa kepada media ini, Rabu (12/1/2022) via salulernya.

Anisa menyampaikan terimakasih untuk kakak kakak Pusinfo Kwarcab Meranti dan kawan-kawan Dewan Kerja Cabang (DKC) yang telah berperan untuk terus memposting informasi di media sosial.

"Tetaplah bersemangat dan memposting kegiatan-kegiatan positif demi kemajuan Kwarcab Kepulauan Meranti," ucap Anisa.

Sementara itu, Wakil Ketua Kwarcab Kepulauan Meranti Humas dan Pusinfo Risdianto, Spd menyampaikan selamat atas prestasi yang telah diperoleh oleh kawan-kawan kwarcab, khususnya di bidang Pusinfo.

"Ini semua berkat kerja keras kawan-kawan Kwarcab Kepulauan Meranti memposting berita dan informasi tentang kwarcab, semoga sukses dan lebih baik lagi ke depanya," ucap Risdianto.

Ia berharap, dengan adanya kegiatan seperti ini rekan-rekan pusinfo kwarcab Meranti lebih aktif lagi dan semangat meskipun kategori lain dalam perlombaan tersebut belum bisa mendapat juara tapi tetap semangat dalam memajukan gerakan Pramuka di Kepulauan Meranti.(Bom)


Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini