Pemko Pekanbaru: Penggunaan Kartu Pass Bagi Pekerja Esensial Masih Menanti Hasil Koordinasi

Redaksi Redaksi
Pemko Pekanbaru: Penggunaan Kartu Pass Bagi Pekerja Esensial Masih Menanti Hasil Koordinasi
Kepala BPBD Pekanbaru Zarman Candra.

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru masih berkoordinasi dengan Polresta Pekanbaru, terkait penggunaan kartu pass bagi pekerja esensial untuk melewati penyekatan ruas jalan protokol.

"Bapak Walikota, kan sudah statment, tapi kami juga udah konsultasi ke Polresta. Kita sudah koordinasi secara lisan," terang Kepala BPBD Kota Pekanbaru, Zarman Candra, Minggu (15/8/2021).

Menurutnya, koordinasi dilakukan agar penggunaan kartu pass dilapangan dapat difungsikan. Karena petugas dilapangan yang berjaga di penyekatan merupakan aparat kepolisian.

"Nanti takutnya kartu sudah diterbitkan tapi di cegat juga kan. Polresta masih akan mengkoordinasikan lagi," kata Zarman.

Karena yang mendapatkan kartu pass ini sebelumnya adalah petugas pengawas PPKM level IV. Namun hingga sejauh ini, dikatakan Zarman penggunaan kartu pass ini masih menanti hasil koordinasi pihaknya dengan Polresta Pekanbaru. (Kominfo6)

Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini