Maksimalkan PAD, Dewan Pelalawan Usul Pendapatan Jadi Dinas Tersendiri

Redaksi Redaksi
Maksimalkan PAD, Dewan Pelalawan Usul Pendapatan Jadi Dinas Tersendiri
H Abdullah S.Pd, Wakil Ketua Komisi I DPRD Pelalawan

PELALAWAN, riaueditor.com - Guna memaksimalkan potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD), H Abdullah S.Pd politisi PKS yang juga Wakil Ketua Komisi I DPRD Pelalawan mengusulkan Pendapatan menjadi Dinas tersendiri dan dipisah dari Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

"Agar memaksimalkan potensi pendapatan daerah, dinas pendapatan sebaiknya dipisah dengan keuangan yang kini masih menjadi salah satu bidang di BPKAD. Sementara di Propinsi Riau Dinas Pendapatan itu sendiri," paparnya kepada riaueditor.com, Senin (28/6/2021).

Ditambahkannya, BPKAD akan fokus mengurus BKPAD mengurus aset dan belanja, itu pekerjaan tidak mudah.

Sehingga menfollow up pendapatan itu sebaiknya seperti Provinsi Riau dengan membentuk dinas sendiri.

"Potensi PAD Pelalawan sangat besar namun memang masih banyak yang belum maksimal dan tergali seperti walet, alat pemadam (apar), kebersihan, PI Participating Interest dan lain-lain," ucapnya.


Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini