Dody Prayitno Raih Juara Pertama Pustakawan Berprestasi Terbaik Se-Riau Tahun 2021

Redaksi Redaksi
Dody Prayitno Raih Juara Pertama Pustakawan Berprestasi Terbaik Se-Riau Tahun 2021
istimewa

PEKANBARU - Pustakawan Dody Prayitno yang bekerja di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperspip) Provinsi Riau berhasil meraih juara pertama dalam pemilihan pustakawan berprestasi terbaik tingkat Provinsi Riau Tahun 2021.

Selain menjadi peringkat pertama dalam lomba pustakawan berprestasi terbaik se-Provinsi Riau, nantinya Dody Prayitno juga akan menjadi perwakilan pustakawan Provinsi Riau untuk mengikuti lomba pustakawan berprestasi se-Indonesia yang diselenggarakan Perpustakaan Nasional RI.

Ketua Tim Juri lomba pustakawan berprestasi Provinsi Riau sekaligus Kepala Perpustakaan UIN Suska Riau, Rasdanelis menyampaikan bahwa setelah melakukan penilaian dari tahap-tahapan kegiatan tersebut maka ditentukanlah Dody Prayitno sebagai juara satu pustakawan berprestasi terbaik se Provinsi Riau tahun ini.

"Itulah tadi pengumuman pemenang pustakawan berprestasi terbaik se Provinsi Riau yang telah ditetapkan oleh dewan juri, ditetapkan di Pekanbaru, 30 Juni 2021," katanya di Perpustakaan Soeman HS Provinsi Riau, Rabu (30/6/2021).

Rasdanelis mengungkapkan, Dody Prayitno berhasil mendapatkan poin sebanyak 74,331, sedangkan juara kedua diraih oleh Muzakir dari Pustakawan Dispersip Riau dengan jumlah nilai 71,585, sedangkan peringkat ke tiga di raih oleh Pustakawan Eko Syahputra dari UIN Suska Riau dengan jumlah nilai 67,826.

Kemudian, juara harapan I diraih oleh Ayu Yulia Pustakawan dari Universitas Pasir Pengaraian dengan jumlah nilai 66,047, kemudian juara harapan II dimenangkan oleh Nursalim dari Politeknik Caltex Riau dengan jumlah nilai 65,635, dan juara harapan III diraih oleh Tanti Susila dari Universitas Lancang Kuning dengan jumlah nilai 63,720.

Peraih juara satu pada lomba ini mendapatkan piagam penghargaan dan uang tunai sebesar Rp3.000.000, kemudian juara kedua mendapatkan piagam penghargaan dan uang tunai Rp2.500.000 dan juara tiga mendapatkan piagam penghargaan dan uang tunai Rp2.250.0000.

"Untuk juara harapan I mendapatkan piagam penghargaan dan uang tunai Rp2.000.000, juara harapan II mendapatkan piagam penghargaan dan uang tunai Rp1.500.000, sedangkan juara harapan III mendapatkan piagam penghargaan dan uang tunai Rp1.000.000," ujarnya.(MCR)


Tag:
Berita Terkait
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers riaueditor.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online riaueditor.com Hubungi kami: riaueditor@gmail.com
Komentar
Berita Terkini